Apa Saja Kekurangan dari CodeIgniter

Apa Saja Kekurangan dari CodeIgniter? Ini Penjelasannya

Salah satu framework yang biasanya digunakan perusahaan untuk mengembangkan aplikasi website adalah CodeIgniter. Framework ini berguna sebagai alat bantu dalam pemrograman, sehingga mengurangi tenaga dan juga menghemat waktu. Namun, apa saja kekurangan dari CodeIgniter?

Meski banyak kegunaannya untuk perusahaan Anda, CodeIgniter juga memiliki beberapa kekurangan yang wajib Anda pahami. Apabila Anda sedang menjalankan sebuah perusahaan, mungkin CodeIgniter bisa menjadi salah satu alat bantunya.

Fungsi CodeIgniter untuk Perusahaan

Bagi Anda yang masih belum paham, framework merupakan alat bantu yang cukup efektif untuk para pengembang aplikasi atau website yang bisa mempermudah pemrograman mereka lebih efisien, hemat waktu, dan mengurangi tenaga yang digunakan.

Penggunaan framework ini biasanya dikarenakan perusahaan yang menginginkan proses pengembangan aplikasi yang cepat dan sederhana, sehingga bisa digunakan dengan mudah oleh pengguna. Salah satu framework yang paling populer adalah CodeIgniter.

CodeIgniter merupakan framework yang sangat cocok untuk Anda yang memiliki keterbatasan anggaran. Dengan konsep Model-View-Controller (MVC), Anda bisa menggunakan framework ini, terutama jika menggunakan bahasa pemrograman PHP.

MVC sendiri merupakan suatu pendekatan yang berperan dalam merancang sebuah aplikasi maupun website yang sifatnya dinamis. Konsep MVC ini merupakan komponen utama untuk membentuk pola yang efektif nantinya dalam mengembangkan aplikasi.

Kekurangan dari CodeIgniter

Berikut beberapa keuntungan dari CodeIgniter

  • Dapat melacak bug secara otomatis, sehingga memudahkan pengguna ketika mengalami proses debugging 
  • Keleluasaan dalam memilih desain dan sistem CodeIgniter sesuai dengan kebutuhan
  • Memiliki keamanan yang terjamin 
  • Memudahkan dalam proses migrasi data dari satu server ke server lainnya
  • CodeIgniter juga menyediakan fitur berupa memudahkan pengguna dalam meningkatkan peringkat SEO pada situs website yang mereka buat

Dengan banyaknya manfaat ini, CodeIgniter sering dipakai oleh para pengembang aplikasi di sebuah perusahaan. Namun, sebelum memutuskan untuk menggunakan framework ini, Anda harus juga mengetahui kekurangannya. Apa saja kekurangan dari CodeIgniter? 

Kekurangan dari CodeIgniter

Terdapat beberapa kelemahan atau kekurangan dari framework ini. Jadi, Anda mungkin bisa mempertimbangkan kekurangan tersebut sebelum menggunakan framework ini.

  • CodeIgniter tidak bisa digunakan untuk website atau aplikasi berskala besar karena ukurannya sangat kecil dengan file download sekitar 2 MB
  • Library capacity sangat terbatas karena sulit untuk mencari plugin tambahan yang terverifikasi secara resmi
  • Belum ada editor yang khusus menangani CodeIgniter, sehingga untuk memilih create project harus berpindah-pindah folder

Itulah dia informasi singkat terkait fungsi dan apa saja kekurangan dari CodeIgniter. Bagi Anda yang ingin mengembangkan sebuah aplikasi atau website perusahaan, CodeIgniter mungkin bisa menjadi salah satu alat bantu yang cocok. 

Namun, bisa disesuaikan lagi dengan kebutuhan perusahaan Anda. Jika Anda ingin mengetahui lebih banyak tentang CodeIgniter atau framework lainnya untuk keperluan business atau company digital, Anda bisa mengikuti training web developer di ID Networkers.Dengan fasilitas lengkap, pelatih yang profesional, bisa mengulang training 2 kali tanpa syarat, dan sudah bersertifikasi internasional, Anda tidak perlu lagi berpikir dua kali untuk mendaftar training disini.