Dengan semakin pesatnya perkembangan teknologi dan sistem digital, ancaman terhadap data dan sistem informasi pun semakin kompleks dan beragam. Untuk menghadapi tantangan ini, banyak dari perguruan tinggi atau lembaga kursus kini menawarkan program studi cyber security.
Keamanan siber merupakan disiplin ilmu yang sangat penting dalam era digital saat ini. Pasalnya, keamanan siber adalah benteng pertahanan terakhir yang melindungi aset digital kita dari ancaman yang terus berkembang.
Gambaran Umum Cyber Security
Bagi kamu yang tertarik untuk mempelajari bidang ini, berikut adalah gambaran umum tentang apa yang dipelajari.
1. Dasar-Dasar Keamanan Sistem Informasi
Di awal perkuliahan, mahasiswa akan mempelajari dasar-dasar keamanan sistem informasi, yang mencakup konsep-konsep fundamental seperti kerahasiaan (confidentiality), integritas (integrity), dan ketersediaan (availability).
Ketiga prinsip ini, yang dikenal dengan singkatan CIA Triad, adalah pilar utama dalam menjaga keamanan sistem. Mahasiswa juga akan diperkenalkan dengan berbagai jenis ancaman dan serangan yang dapat merusak keamanan data, seperti virus, malware.
2. Kriptografi
Kriptografi merupakan ilmu yang mempelajari teknik-teknik untuk mengamankan data. Di jurusan cyber security, Anda akan belajar bagaimana data bisa dienkripsi (diubah menjadi format yang tidak bisa dibaca tanpa kunci tertentu).
Selain itu, mereka juga mempelajari algoritma kriptografi, digital signatures, serta penerapan kriptografi dalam sistem keamanan modern, seperti pada pembayaran digital atau komunikasi terenkripsi.
3. Pengujian Keamanan (Penetration Testing)
Penetration testing atau pengujian penetrasi adalah simulasi serangan yang dilakukan untuk mengidentifikasi celah keamanan pada suatu sistem.
Dalam bidang ini, Anda akan diajarkan cara-cara untuk menguji kerentanannya, mulai dari hacking etis hingga teknik-teknik untuk mengatasi potensi kelemahan dalam perangkat keras dan perangkat lunak.
Hal ini penting untuk memastikan bahwa sistem dapat bertahan dari potensi ancaman dunia nyata.
4. Manajemen Keamanan Jaringan
Keamanan jaringan adalah aspek penting dalam cyber security. Mahasiswa jurusan ini akan mempelajari cara melindungi jaringan komputer dari serangan eksternal maupun internal.
Ini termasuk mengatur firewall, perangkat lunak anti-virus, dan VPN (Virtual Private Network) untuk mencegah akses tidak sah.
Selain itu, mahasiswa juga akan belajar tentang konsep-konsep jaringan, seperti IP addressing, routing, dan protokol keamanan seperti SSL/TLS untuk enkripsi komunikasi antar server.
5. Forensik Digital
Forensik digital adalah proses penyelidikan terhadap insiden kejahatan dunia maya. Dalam bidang ini Anda akan mempelajari cara mengumpulkan, menganalisis, dan memulihkan data yang terkompromi akibat serangan siber.
Selain itu, mereka juga dilatih untuk bekerja dengan bukti digital dalam konteks hukum, seperti menganalisis perangkat yang telah diretas atau menelusuri jejak serangan melalui log dan metadata.
6. Keamanan Aplikasi dan Pengembangan Perangkat Lunak
Keamanan perangkat lunak menjadi semakin penting, mengingat banyaknya aplikasi yang kita gunakan sehari-hari.
Anda akan belajar untuk menganalisis kode sumber aplikasi dan perangkat lunak untuk menemukan potensi celah yang bisa dimanfaatkan oleh peretas.
Anda juga diajarkan prinsip-prinsip dalam pengembangan perangkat lunak yang aman, seperti secure coding, untuk mencegah aplikasi menjadi target serangan.
7. Etika dan Regulasi dalam Cyber Security
Selain aspek teknis, Anda juga akan mempelajari etika profesi dan peraturan yang mengatur dunia cyber security.
Ini mencakup pemahaman tentang privasi data, regulasi keamanan seperti GDPR (General Data Protection Regulation) di Eropa, serta kode etik dalam melakukan aktivitas penetrasi atau analisis forensik.
Bagi Anda yang ingin mendalami bidang keamanan siber, Anda bisa bergabung di ID-Networkers dengan mengambil kursus cyber security. Kami menyediakan berbagai jenis training di bidang teknologi yang bisa Anda akses dengan mudah. Kunjungi website untuk detail informasi lebih lanjut.