Laravel Digunakan Untuk Apa

Laravel Digunakan Untuk Apa

Salah satu bahasa yang populer digunakan oleh para programmer untuk mengembangkan aplikasi berbasis website adalah dengan PHP. Hal ini dikarenakan PHP menjadi bahasa pemrograman back end untuk pengembangan pada sisi server.

Dalam membuat website dengan PHP, ada beberapa framework yang dapat digunakan untuk mempersingkat atau memudahkan dalam pengerjaan. Framework ini biasanya berisi beberapa template kode yang digunakan untuk menyederhanakan proses pengembangan. Salah satu yang populer yaitu Laravel.

Apa Itu Laravel?

Laravel yaitu salah satu framework PHP yang open source dan berisi banyak modul dasar. Biasanya seorang programmer menggunakan framework ini untuk mengoptimalkan kinerja PHP dalam pengembangan aplikasi berbasis website, terlebih PHP merupakan bahasa yang dinamis.

Laravel cocok digunakan sebagai framework pada bahasa pemrograman PHP karena bertindak untuk membuat web development yang lebih cepat, lebih sederhana, dan lebih aman.

Laravel juga memiliki ekosistem yang lengkap dengan dukungan package dan ekstensi yang kompatibel. Laravel hingga saat ini telah berkembang pesat dan semakin besar. Hal ini juga ditunjukkan dengan semakin banyaknya minat pada developer untuk menggunakan framework laravel.

Laravel bekerja pada sisi back end yang powerfull dan mudah untuk dimengerti. Laravel memiliki pola arsitektur model view controller (MVC) yang membuatnya lebih optimal untuk pembuatan aplikasi berbasis website.

Pada arsitektur tersebut, development bisa dilakukan dengan lebih cepat karena developer bisa lebih fokus ke salah satu bagian saja, misalnya pada bagian model untuk mengelola database, view yang biasa digunakan untuk mengelola tampilan terhadap user, dan controller untuk menghubungkan modal dan view.

Kelebihan Laravel

Framework PHP yang satu ini memiliki sejumlah kelebihan yang menjadikannya sebagai pilihan utama bagi para web developer. Berikut beberapa kelebihan yang bisa Anda dapatkan dengan menggunakan Laravel:

  1. Memiliki Layout dengan Template yang Lebih Ringan

Laravel memiliki template layout yang ringan dengan variasi elemen CSS, gambar, dan juga teks dengan struktur kode yang lengkap. Template layout ini menjadi komponen kunci yang bisa digunakan untuk memudahkan Anda dalam mengembangkan aplikasi dengan cepat.

  1. Dukungan Arsitektur MVC

Framework Laravel memungkinkan para developer untuk memisahkan tampilan, logika, dan database dengan jelas melalui arsitektur model view controller. Hal ini dapat mempermudah dalam pengelolaan dan maintenance aplikasi, sehingga Anda bisa menangani seluruh bagian dari aplikasi dengan mudah.

Laravel juga memiliki manajemen database yang baik dengan Eloquent ORM untuk memudahkan pengelolaan data serta dokumentasi yang bagus. Adanya dokumentasi ini maka bisa membantu Anda yang ingin mempelajari atau mengembangkan aplikasi berbasis website dengan lebih mudah.

  1. Menyediakan Tool Artisan

Tool artisan merupakan command line yang fungsinya untuk melakukan tugas-tugas yang berulang dan menangani pemrograman yang kompleks. Dengan artisan ini, maka Anda bisa dengan mudah mengelola perubahan struktur database melalui proses migrasi.

Training Pemrograman Web Laravel di ID-Networkers

Laravel Digunakan Untuk Apa Ini Penjelasannya

Dengan kelebihan yang dimiliki laravel, tentu Anda bisa dengan mudah membuat website dengan cepat. Agar dapat mahir dalam membuat website menggunakan laravel, maka Anda bisa mempelajarinya dengan mengikuti training yang ada di ID-Networkers. Mengapa harus kami? Berikut beberapa keuntungannya:

  1. Materi Lengkap

Di ID-Networkers, materi yang diajarkan adalah materi dari basic sehingga seluruh peserta diharapkan bisa mengikuti proses pembelajaran dari tahap awal hingga memahami seutuhnya. Selain itu, modulnya juga disusun dengan Bahasa Indonesia sehingga mudah dipahami oleh peserta training.

  1. Free Konsultasi

Kami juga memberikan free konsultasi kepada trainer setelah training dilakukan. Hal ini dimaksudkan jika ada peserta yang masih belum memahami materi yang disampaikan, bisa mempelajarinya dengan konsultasi lebih lanjut. 

  1. Harga Terjangkau

Kami memberikan biaya training termurah untuk sekelas training pemrograman web menggunakan laravel di Indonesia. Tidak hanya harganya yang murah, kami juga memberikan free makan siang dan coffee break selama training berlangsung.

Tidak hanya itu saja, kami juga menyediakan penginapan gratis bagi peserta training yang berasal dari luar kota.

Dengan mengikuti training pemrograman web Laravel di ID-Networkers, Anda bisa menjadi ahli dalam pengembangan website menggunakan laravel. Kami juga akan memberikan pemberitahuan mengenai lowongan kerja kepada peserta dan peserta juga kami masukkan ke dalam whatsapp group untuk memudahkan dalam konsultasi.